Sabtu, 19 Oktober 2013

TUGAS SOFTSKILL : TULISAN BEBAS TENTANG KOPERASI

 TUGAS SOFTSKILL
TULISAN BEBAS TENTANG KOPERASI




Nama           : Thariq Afif R. Hakim
NPM            : 17212345
Kelas           : 2EA02
Mata Kuliah  : Ekonomi Koperasi



Ok, pengertian koperasi menurut saya adalah badan usaha yang beranggotakan orang – orang atau badan usaha koperasi dengan melandaskan kegiatannya atas asas kekeluargaan dan untuk kepentingan bersama. Saya akui bahwa saya kurang mengikuti perkembangan koperasi, tapi bagi saya koperasi merupakan salah satu komponen ekonomi yang banyak membantu perekonomian rakyat terutama rakyat – rakyat yang kurang mampu. Berawal dari gerakan yang dicetuskan oleh Robert owen (1771-1858) yang menerapkannya pertama kali pada usaha permintalan kapas di New Lanark, Skotlandia. Selanjutnya gerakan koperasi ini dikembangkan lebih lanjut oleh William King (1786-1865) dengan mendirikan toko koperasi di Brighton, Inggris. Perkembangan koperasi di Indonesia sendiri dimulai pada abad ke-20, yang mana pada awalnya merupakan hasil dari usaha yang tidak spontan dan tidak dilakukan oleh orang – orang yang sangat kaya. Koperasi muncul dari kalangan rakyat, dimana masih kuatnya sistem kapitalisme yang meracuni perekonomian rakyat. Para lintah darat merajalela, rakyat miskin makin menderita secara ekonomi, orang pribumi tidak bias melakukan apa-apa. Kemudian sekelompok orang yang kemampuan ekonominya terbatas, terdorong dari penderitaan yang mereka alami, mulai bersatu secara spontan untuk menolong diri mereka sendiri  dan orang – orang yang nasibnya sama dengan mereka.

Pada tahun 1896, seorang Pamong Praja (Patih R.Aria Wiria Atmaja) di Purwokerto mendirikan sebuah Bank untuk para pegawai negeri (priyayi). Dia bermaksud untuk mendirikan koperasi kredit model seperti di jerman. Dia ingin menolong para pegawainya yang terlilit utang dengan bunga yang tinggi oleh lintah darat. Dia berkeinginan untuk membangun koperasi kredit seperti yang ada di Jerman. Selanjutnya visinya tersebut dilanjutkan oleh  De Wolffvan Westerrode, seorang asisten Residen Belanda. Dia berhasil mengubah Bank Pertolongan Tabungan menjadi Bank Pertolongan, Tabungan dan Pertanian. Dia juga menganjurkan agar mengubah bank tersebut menjadi koperasi.

Diatas adalah ringkasan sejarah koperasi di Indonesia menurut saya. Sekarang saya akan memberikan pendapat saya mengenai koperasi dan pengaruhnya terhadap perekonomian di Indonesia. Indonesia adalah negara yang besar. Negara yang besar, penduduk yang banyak. Urutan ke-4 dunia. Banyak penduduknya, banyak budayanya, banyak golongan, banyak kelas sosialnya, banyak kerumitannya. Banyak penduduknya, berarti tinggi juga tingkat kemiskinannya. Ada banyak faktor penyebab kemiskinan, salah satunya pengangguran. Apa penyebab tingginya pengangguran? Banyak. Tapi yang paling fatal penyebabnya adalah kurangnya lapangan pekerjaan. Bisa disebabkan ketatnya persaingan, kurang pekanya pemerintah dalam mendirikan lapangan pekerjaan, dan masih banyak lagi. Padahal seperti yang kita lihat, sudah banyak sarjana yang dicetak oleh perguruan tinggi terkenal di Indonesia. Tapi masih tinggi tingkat pengangguran. Di saat itu lah peran koperasi bisa digunakan. Saat pengangguran yang punya skill ataupun belum punya skill belum mendapat pekerjaan, mereka bisa melamar kerja di koperasi. Mereka bisa diberi pelatihan dasar, perbekalan yang cukup bekerja.

Contoh lainnya adalah koperasi simpan pinjam. Jika anda ingin membangun usaha tapi modal yang anda punya tidak cukup, anda bisa mendaftar menjadi anggota koperasi dengan mempresentasikan usaha yang akan dikelola serta kesanggupan dalam pengembalian modal. Setelah usahanya lancar dan modal dikembalikan, Anda dapat menyimpan keuntungan di koperasi tersebut.

Sebenarnya masih banyak lagi peranan koperasi yang bisa sangat membantu perekonomian rakyat. Tapi saya cuma ingin meringkasnya saja. Sekian dari saya. Jika ada kata-kata yang kurang berkenan saya minta maaf. Terima kasih.   

Tidak ada komentar: